Senin, 13 Juni 2011

Rempeyek Gurih












Catatan: kacang tanah lokal adalah kacang tanah yang kecil-kecil. Rasanya gurih dan bila di goreng lebih garing.

Bahan-bahan:
250 gram tepung beras
1 sendok makan tepung kanji
460 ml santan dari 1/2 butir kelapa
80 gram kacang tanah lokal
4 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya iris halus
Minyak goreng

Bahan yang di haluskan:
7 Siung bawang putih
1 sendok makan ketumbar sangrai
4 butir kemiri sangrai
1 1/2 sendok teh garam

Cara membuatnya:
1. Campur tepung beras, tepung kanji, santan, bumbu halus, dan daun jeruk iris. Aduk sampai rata dan menjadi adonan licin.
2. Masukkan kacang tanah, aduk rata
3. Panaskan minyak goreng dengan api sedang.
4. Tuang sesendok sayur adonan rempeyek kacang tipis merata pada tepian wajan.
5. Siram-siram adonan yang menempel pada wajan dengan minyak panas hingga adonan terlepas dari wajan.
6. Goreng hingga matangnya merata. Angkat dan tiriskan. Setelah dingin, simpan dalam stoples kedap udara.